25.2 C
Jakarta
22 November 2024 - 07:21
PosBeritaKota.com
Nasional

Di Tangerang, TUYUL Banyak Gentayangan Curi Uang Warga

TANGERANG (POSBERITAKOTA) □ Meski irasional terkadang masyarakat luas meyakini bahwa makhluk ghoib sejenis Tuyul, ada dan kerap gentayangan untuk mencuri uang warga. Berbeda ketika pelaku (Tuyul-red) tersebut kemudian bisa ditangkap.

Heboh Tuyul jadi perbincangan warga di sekitar Kampung Kebon RT 03/RW 07 Kelurahan Panungangan Barat, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang. Pasalnya, ada beberapa warga merasa dan mengaku kehilangan uang secara tidak wajar.

Erni Ardita, wanita yang dikenal sebagai ahli supranatural malah menyebut, hal tersebut bisa saja terjadi. Maksudnya, dilakukan seseorang yang sedang menjalani atau mendapatkan ‘pesugihan’ alias mencari kekayaan secara tidak wajar.

Makhluk ghoib semacam itu, menurut dia lagi, terkadang dimanfaatkan untuk tujuan tertentu. Sama seperti Santet (teluh-red), memang sulit dicerna akal sehat, tapi tidak sedikit seseorang meninggal dunia secara tidak wajar.

“Sepertinya sih sulit dipercaya. Sebab, sekarang kan zaman teknologi canggih. Namun hal-hal yang bersifat ghoib, tak bisa dipungkiri, pasti ada. Ya, kayak geger Tuyul sekarang ini di Tangerang,” ucapnya saat diwawancarai POSBERITAKOTA, Selasa (27/3). ■ RED/PIN/AYS

Related posts

Terjadi di Pekanbaru, Angin Puting Beliung Rusak 13 Rumah

Redaksi Posberitakota

Diserahkan ke Ahli Waris, SRIWIJAYA AIR Beri Santunan Rp 1,5 Miliar ke Penumpang Korban Kecelakaan Pesawat

Redaksi Posberitakota

Wapres Jusuf Kalla : BKMT Diminta Terus Berperan dalam Pemberdayaan Ekonomi Umat

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang