25 C
Jakarta
18 September 2024 - 06:01
PosBeritaKota.com
Megapolitan

Setujui Welfizon Yuza Sebagai Dirut, PEMPROV DKI Tingkatan Kinerja Perseroan & Layanan TransJakarta

JAKARTA (POSBERITAKOTA) □ Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berupaya meningkatkan kinerja perseroan dan layanan transportasi kepada masyarakat melalui surat Pemegang Saham PT Transportasi Jakarta.

Hal ini melalui Keputusan Para Pemegang Saham di Luar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang ditandatangani pada Selasa, 11 April 2023, telah menyetujui Welfizon Yuza sebagai Direktur Utama (Dirut) TransJakarta serta menunjuk Daud Yoseph sebagai Direktur Operasional TransJakarta.

“Pak Welfizon Yuza dan Pak Daud Yoseph ini memiliki pengalaman bekerja di BUMD dengan latar belakang pendidikan manajemen/transportasi, dan dipandang cukup memahami dan memiliki wawasan untuk menjawab tantangan yang dihadapi perseroan saat ini, seperti peningkatan keselamatan dan pelayanan kepada penumpang, meningkatkan pendapatan non-tiket, serta pengelolaan subsidi dengan tepat,” kata Kepala Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BPBUMD), Nasruddin Djoko Surjono ditemui di Balaikota, Jakarta, Rabu (12/4/2023).

Nasruddin mengatakan seluruh proses pergantian Direksi BUMD sektor transportasi ini telah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan perundangan, dengan beberapa tahapan mulai dari seleksi administrasi, assessment, dan penilaian oleh tim panitia seleksi Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) yang terdiri dari berbagai unsur, antara lain unsur praktisi, manajemen dan hukum, serta akademisi.

Adapun PT Transportasi Jakarta merupakan BUMD dengan 99,70% sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan sisanya dimiliki oleh PT Jakarta Propertindo (Perseroda), yang melayani transportasi umum. ■ RED/JON ABY/EDITOR : GOES

Related posts

Anggota DPRD Endah Serukan, GSP Dukung Pemprov DKI Menaturalisasi Lingkungan

Redaksi Posberitakota

Jumlah Pendaftar Sudah Melebihi Target, DISHUB DKI Tutup Pendaftaran Program ‘Jakarta Mudik Gratis 2023’

Redaksi Posberitakota

Agar Sesuai Harapan Presiden, KAPOLDA METRO Beri Arahan ke Perwira Jajaran Ditlantas Demi Terlaksana Tindakan & Program Konkrit

Redaksi Posberitakota

Leave a Comment

Beranda
Terkini
Trending
Kontak
Tentang